Rabu, 11 Desember 2013

TULISAN BINGUNG!

Sebenarnya sih bingung mau nulis apa, tapi karena aku lagi bingung dan resah plus sedih, jadi ya udah nulis aja. Haah? Apaan sih?!
Kalian pasti pernah ngerasain gimana rasanya resah, bingung, dan tertekan.
Aaaarrrrggghhh!! itu rasanya pengen lenyap aja dari dunia. Jiiiaah lebay banget ya.. :D
Tapi aku serius nih, tertekan itu rasanya nggak enak banget. Bingung mau ngelakuin apa, semua serba salah.
Jadi, cuma bisa di pendam sendiri, nyesek sendiri, nggak bisa ngapa-ngapain dan cuma bisa nangis, nangis and than stress deh... >,<"
Bakalan kepikiran terus sama masalah yang bikin kamu tertekan itu.
Pokoknya mau ngapain aja jadi nggak fokus.
Kalau sudah seperti ini, ujung-ujungnya curhat sama sosial media, curhat sama diary, curhat sama temen.
Dari pada di pendam terus dalam hati, jadi tambah nyesek, tambah sakit, dan pastinya jadi makin tertekan.

Oke, tulisan aku sekarang sampai sini aja deh.
Karena aku bingung mau nulis apa.
Aku juga bingung mau ngapain.
Intinya AKU BINGUNG!

Jumat, 06 Desember 2013

SKENARIO FILM PENDEK TENTANG KITA



1.       Ext.Parkiran sekolah. Pagi
Cast       : Elnina
Pagi hari Elnina baru sampai disekolah dan memarkir motornya kemudian berjalan menuju kelasnya. (Long)
Cut to    :
2.       Int. Ruang kelas. Pagi
Cast       : Elnina dan teman-temannya
Elnina melihat sekeliling kelasnya, barusegelintir temannya yang  datang. (Long)
Elnina menaruh tasnya di atas meja kemudian duduk di bangkunya dan membaca sebuah buku. (MLS)
Luna
Novel baru nih kayaknya. Bagus nggak ceritanya ?
(dengan antusias melihat buku yang di baca Elnina)
(MLS)
Elnina
Iya Lun. Belum tahu nih, aku juga baru baca.
(dengan senyuman)
(MLS)
Luna
Kalau udah selesai baca aku pinjam ya. Penasaran nih pengen baca.
(dengan sedikit memohon)
(MLS)
Elnina
Oke.
(dengan senyum dan mengacungkan jempol)
(MLS)
Cut to    :

3.       Int.Ruang kelas.Pagi
Cast       : Guru dan murid-muridnya
Seorang guru matematika sedang menjelaskan di depan kelas. Murid-murid tidak ada yang bersuara.Tapi di balik kesunyian itu hanya segelintir siswa-siswi yang memeperhatikan.
Sebagiannya lagi sibuk dengan kegiatan masing-masing. (Long)
Seorang siswi bernama Rindi tertidur sangat nyenyak. (Close up)
 Iqbal membaca komik sambil mendengarkan lagu dengan menggunakan headset. (MLS)
Lola asyik menggambar. (MLS)
Andre asyik sendiri dengan laptopnya. (MLS)
Dan banyak lagi kegiatan-kegiatan siwa lainnya.Seorang siswi bernama Putri menyikut teman sebangkunya. (MLS)
Putri
Shof, boring nih.
(dengansuaran yang berbisik)
(Close up)
Shofi
Emang kamu aja yang boring. Aku juga boring tau.
(dengan suara berbisik dan ditekan pada kata “aku dan boring”)
(close up)
Putri
Shof, Shof,, liat deh si Rindy tidur tuh. Kerjain yuk.
(dengan senyum yang jahil)
(MLS)
Shofi
Kita bilang bu guru aja, supaya dia dibangunin sama bu guru.
(dengan berbisik namun bersemangat)
(Closeup)
Putri
Bu, Rindi tidur.
(dengan suara perlahan)
(MLS)
Guru
(Berjalan menuju bangku Rindy)
(Long)
Rindy..
(dengan suara membentak)
(Close up)
Rindy
(kaget dan segera bangun merapikan cara duduknya)
(MLS)
Guru
Kenapa kamu tidur di kelas? Ayo ulangi penjelasan saya tadi
(dengan suara yang keras dan membentak)
(MLS)
Rindy
(Menundukan kepala dan terdiam)
(Close up)
Guru
Sebentar lagi kamu akan Ujian Nasional dan masih acuh  tak acuh pada pelajaran. Bagaimana mau bisa lulus. Perbuatan kamu jangan diulangi lagi.  Ya sudah anak-anak kita cukupkan pelajaran hari ini. Selamat pagi.
(berjalan keluar kelas)
(Long)
Cut to    :

4.       Ext.Parkiran sekolah. Siang
Cast       : Elnina, Reno
Elnina berjalan menuju motornya, tiba-tiba ia mendengar seseorang memanggilnya dari belakang. Ia pun menoleh. (MLS)
Ternyata yang memanggilnya adalah Reno. Reno menghampiri Elnina. (Long)
Reno
Nina, boleh nggak ntar malam aku belajar ke rumahmu?
(dengan senyuman)
(MLS)
Elnina
Iya, datang aja, Ren.
(sambil menganggukkan kepala)
(MLS)
Reno
Ya udah kalau gitu aku pulang dulu.
(dengan suara ramah dan berjalan sambil melambaikan tangan)
(Long)
Cut to    :


5.       Int. Ruang tamu. Malam
Cast       : Elnina, Reno
Elnina dan Reno belajar bersama untuk ulangan besok. Tak jam sudah menunjukkan pukul 9.30 PM. (MLS)
Reno
Hmmmm,, udah belajar keras kayak gini moga aja hasilnya memuskan.
(dengan suara dan tampang mengharap)
(MLS)
Elnina
Amiiiinnn. Optimis aja, yang penting kan kita udah usaha. Kalau hasilnya kurang yaa jadiin motivasi buat belajar lebih giat.
(dengan suara tenang)
(MLS)
Reno
Ceeiillee bijaksana banget tuh kalimat.
(dengan senyum dan menyikut lengan Elnina)
(MLS)
Elnina
Apaan sih. Biasa aja kalii Ren.
(tertawa)
(MLS)
Reno
Nin, aku pulang dulu yaa. Udah malem nih.
(berdiri)
(Long)
Elnina
Ya udah. Hati-hati yaa.
(berjalan keluar rumah)
(Long)
Reno
Daah Nina.. Assalamualaikum.
(melambaikan tangan kemudian mengendarai motornya)
(Long)
Elnina
Waalaikumsalam.
(melambaikan tangan kemudian masuk ke dalam rumah)
(Long)
Cut to    :

6.       Int. Ruang kelas. Siang
Cast       : Guru dan murid-murid
Siang itu adalah jam pelajaran terakhir dan kelas XII Ips 3 sedang ulangan matematika. Bu guru keluar dari kelas. Siswa-siswi mulai kasak-kusuk. (Long)
Ada yang melihat contekan yang sudah disiapkan sebelum ulangan, ada juga siswa yang melirik jawaban temannya. (Close up)
Beberapa menit kemudian bel pulang berbunyi. Bu guru masuk ke kelas dan meminta siswa-siswi mengumpulkan ulangannya. (Long)
Guru
Ayo anak-anak kumpulkan jawaban kalian.
(berdiri disamping meja guru)
(MLS)
Siswa-siswi
(ke depan meja guru mengumpulkan jawaban)
(Long)
Guru
Ya sudah kalian boleh pulang. Assalamualaikum.
(berjalan keluar kelas)
(Long)
Siswa-siswi
Waalaikumsalam.
(berjalan keluar kelas)
(Long)
Cut to    :
7.       Int. Tokobuku . Sore
Cast       : Elnina, Luna, putri, shofi, Reno
4 orang anak perempuan berjalan mengelilingi rak-rak buku dan sesekali membacanya sebentar. (Long)
Putri
Nin, sini deh. Aku mau nunjukin sesuatu nih.
(dengan antusias dan senyum lebar)
(MLS)
Elnina
(berjalan menghampiri Putri)
(Long)
Apaan put ?
(dengan suara dan tampang penuh Tanya)
(MLS)
Putri
Inikan yang kamu cari ?
(sambil menunjukkan sebuah buku)
(MLS)
Elnina
(air mukanya langsung berubah menjadi senang)
(Close up)
Ya ampun bener banget Put, novel ini yang aku cari. Akhirnya ketemu juga.
(dengan suara riang dan memeluk buku itu)
(MLS)
Putri
Yee, terus gue harus bilang Jokowow gitu ? biasa aja kale non. Alay luu.
(menjitak kepala Elnina)
(Close up)
Elnina
Harus donk, kalo bisa fotoan juga tu sama Pak Jokowow.
(dengan tampang iseng)
(MLS)
Shofi dan Luna
(tiba-tiba berada di belakang Elnina dan putri)
Jokowi kale non, bukan Jokowow.
(sedikit berteriak di telinga Elnina)
(Close up)
Elnina
Suka-suka gue donk yaa.
(dengan nada sewot dan menjulurkan lidahnya)
(MLS)
Luna
Dasar sotoy.
(menjitak kepala Elnina)
(Close up)
Elnina, Luna, Putri, shofi
(tertawa)
(MLS)
Reno
Hemmmm…
(menepuk pundak Elnina)
(MLS)
Elnina
(menoleh)
Reno! Nyari apa?
(MLS)
Reno
Nyariin kamu Nin.
(dengan suara menggoda dan senyum jahil)
(MLS)
Elnina
Apaan sih. Mulai deh ngawur.
(dengan suara sebal dan tersenyum menimpuk reno dengan buku)
(MLS)
Luna, Shofi, Putri
Ciieeeeeee
(dengan suara menggoda dan tertawa)
(MLS)
Elnina
Ciia ciee ciia ciee. Apaan sih kalian.
(dengan suara sebal)
(MLS)
Reno
Yaelah, kok jadi ribut. Nin, bantuin donk nyari novel yang bagus.
(dengan sedikit memohon)
(MLS)
Elnina
Heeh? Tumben kamu nyari novel.
(dengan suara dan tampang heran)
(Close up)
Reno
Itu adik Cila minta dibeliin novel. Katanya buat tugas resensinya.
(menghela nafas)
Elnina
Ooow, gitu. Bentar yaa.
(mengambil sebuah buku kemudian menyodorkannya pada reno)
Nih, bagus banget ceritanya. Aku suka novel itu, udah aku baca berkali-kali saking sukanya.
(dengan nyengir)
(MLS)
Reno
Dasar otak novel.
(Menimpuk kepala nina dengan novel dan tertawa bersama nina)
(MLS)
Cut to    :

8.       Int. Ruang kelas. siang
Cast       : Murid-murid kelas XII Ips 3
Suasa kelas terlihat ricuh dan ramai dengan kelakuan para murid Ips 3. Kebetulan hari itu tidak ada guru. (Long)
Rudi
Ren, kamu kan sahabatnya Nina dari kelas 10. Kamu tau dong siapa pacarnya Nina.
(dengan tampang ingin tahu)
(MLS)
Reno
Emang kenapa nanyain pacarnya Nina? Naksir?
(dengan tampang datar)
(MLS)
Rudi
Yaah begitulah. Hehehe
(Nyengir sambil garuk-garuk kepala)
(MLS)
Reno
Aku nggak tau.
(dengan sedikit ketus dan berjalan meninggalkan Rudi)
(Closeup dan Long)
Rudi
(tampang bingung dan menggaruk-garuk kepala)
(Close up)
Cut to    :

9.       Ext. Depan kelas. Siang
Cast       : Elnina dan Reno
Reno duduk merenung di sebuah bangku di depan kelas. Kemudian Elnina datang menghampirinya.

Elnina
Wooy sotoy, siang-siang ngelamun. Kesambet tau rasa lu !
(berteriak di telinga Reno sambil menimpuk Reno dengan  buku)
(MLS)
Reno
Suka-suka dong ya. Masalah buat lu.
(berteriak di telinga Elnina kemudian menjulurkan lidahnya dengan tampang mengejek)
(MLS)
Elnina
Bussseettt!! Budek aku gara-gara kamu teriak sotoy!!!
(dengan suara agak keras sambil menjitak kepala Reno)
(MLS)
Reno
Heeh, nggak sopan jitak-jitak kepala, tuaan aku juga dari kamu.
(dengan suara sok galak)
(MLS)
Elnina
Kalau kamu sih udah kelewat tua, Ren. Udah keriput malah.
(tertawa dan dengan tampang mengejek kemudian berlari meninggalkan Reno)
(MLS kemudian Long)
Reno
(tersenyum sambil menggelengkan kepala)
(MLS)
Cut to    :

10.   Int. Kamar Reno. Malam
Cast       : Reno
Di atas tempat tidur Reno sibuk dengan laptopnya sambil mendengarkan sebuah lagu dari Sammy simorangkir yang berjudul Dia.  (MLS)
Namun, tak lama kemudian dia beranjak  menuju sebuah meja dan membuka laci meja itu, kemudian mengambil sebuah album foto dan membawanya ke tempat tidur kemudian merebahkan tubuhnya kembali. (MLS)
Dia membuka album foto itu dan memandangi foto-fotonya bersama Elnina sejak ia mulai bersahabat di  kelas 10 dulu sampai saat ini di kelas 12. Dan selama itulah ia memendam rasa cintanya pada Nina. (Close up)
Reno
Dia hanya menganggapku sahabat.
(berbicara sendiri dan tersenyum kemudian menghela nafas panjang)
(MLS)
Cut to    :

11.   Int. Kamar Elnina. Malam
Cast       : Elnina
Nina mambaringkan tubuhnya di tempat tidurnya sambil membaca novel dan mendengarkan lagu Sammy simorangkir yang berjudul Dia. (MLS)
Tiba-tiba sebuah foto jatuh dari novel tersebut. (Close up)
Nina memandangi foto itu, fotonya bersama Reno saat liburan semester kemarin. (Close Up)
Nina tersenyum kemudian menghela nafas panjang dan menaruh foto itu kembali. (Close up)
Cut to    :

12.   Int. Ruang kelas. Pagi
Cast       : Guru dan murid-murid
Beberapa bulan semester genap telah berlalu, ujian sekolah dan ujian praktik pun telah berlalu.  Seminggu lagi tiba saatnya ujian nasional. Kini para siswa sibuk belajar untuk persiapan ujian nasional.
Guru
Anak-anak kalian harus belajar lebih giat lagi untuk ujian nasional. Ingat ujian nasional satu minggu lagi. Sudah tidak ada waktu lagi untuk kalian main-main. Terutama kamu Agus sudah tidak ada lagi kata bolos dan malas untuk kamu, kamu harus rajin belajar. Kamu Rindy bicara dan tidur di kelas harus kamu hilangi.
(dengan suara tegas)
(MLS)
Agus
Pasti bu.
(dengan suara mantap dan mengangguk)
(Close up)
Rindy
Iya bu.
(mengangguk)
Guru
Baiklah, persiapkan diri kalian.
Sampai disini pertemuan kita hari ini.
Assalamualaikum.
(berjalan keluar kelas)
(Long)
Cut to    :

13.   Int. Rumah Elnina. Malam
Cast       : Elnina dan teman-temannya.
Seminggu kemudian. Tiba saatnya ujian nasional. Malam sebelum ujian nasional Elnina dan temannya belajar bersama di rumah Elnina. (Long)
Agus
Aku ingin benar-benar belajar dan mendapatkan nilai kelulusan yang bagus. Aku ingin membuat orangtuaku  bahagia, selama ini aku udah ngecewain dia, nyusahin dia.
(dengan suara penuh penyesalan dan menghela nafas panjang)
(Close up)
Rindy
Iya Gus, aku juga.
(menghela nafas panjang)
(close up)
Elnina
Udah deh nggak usah pikirin yang lalu biar berlalu. Sekarang waktunya buat berjuang untuk masa depan. Ayoo dong semangat. Pokoknya kita harus lulus semua.
(dengansuara penuh semangat dan senyum semangat)
(MLS)
Reno
Bener tu yang dibilang Nina.
(Mengacungkan jempolnya)
(MLS)
Malam itu mereka belajar dengan serius dan penuh semangat. (MLS)
Cut to    :

14.   Int. Ruang kelas. Pagi
Cast       : Murid dan pengawas
Ujian nasional sudah mulai, suasana ruang ujian sangat sepi dan para siswa mengerjakan soal ujian  dengan serius. (MLS)
Cut to    :

15.   Int. Kamar Agus. Malam
Sepulang belajar kelompok dari rumah Elnina, Agus langsung belajar lagi sampai larut malam.
Ia mondar-mandir dengan bibir komat-kamit menghafal, terkadang sambil berbaring hingga ia ketiduran. (MLS)
Cut to    :

16.   Int. Ruang kelas. Pagi
Cast       : Murid dan pengawas
Hari ini adalah hari terakhir ujian nasional, para siswa tetap khusyuk dan semangat mengerjakan soal. (MLS)
Cut to    :

17.   Ext. Ruang kelas. Pagi
Cast       : Siswa-siswi
Wajah semua siswa hari ini terlihat teang dan berseri karena ujian nasional sudah berakhir, itu berarti selesai sudah semua kewajiban yang harus dilakukan kelas XII, tinggal menunggu pengumuman saja. Terlihat siswa-siswi sedang berkumpul dan bercengkrama. (Long)
Cut to    :

18.   Int. Ruang kelas. Pagi
Cast       : Siswa-siswi
Hari ini tiba saatnya siswa-siswi kelas XII menerima pengumuman kelulusan. Semua siswa sudah memegang amplop pengumuman di tangannya. Satu persatu siswa membuka amplop pengumuman. (Long)
Elnina dan Reno
Bismillahirrohmanirrohim.
(Membuka amlplop dengan perlahan sambil memejamkan mata)
(MLS)
Elnina
Yeeeeeeeeeeeeeee,,,,,,,,,,,Luuuluuuusssss!!!!!
(dengan suara memekik dan menutup muka dengan lembaran pengumuman)
(close up)
Reno
Yeeeessss!!!
(Berteriak dan mendorong tangannya keatas)
(MLS)
Agus
Woooyyyyy,,,,,, Akuuu luluuuusss!!!!!!!
(Berteriak kemudian sujud syukur)
(MLS)
Siswa kelas XII lulus 100%, mereka saling berpelukan menangis bahagia. (Long)
Cut to :
19.   Ext.  Depan kelas. Pagi
Cast       : Reno dan Elnina
Mereka duduk di sebuah kursi yang ada di depan kelasnya. (Long)
Reno
(menghapus air mata Elnina dengan  tangan kanannya)
Kok nangis sih?
(dengan suara ingin tau)
(MLS)
Elnina
Aku nangis soalnya aku bahagia kalau aku lulus, tapi di sisi lain aku juga sedih soalnya kita akan pisah terus bakalan susah buat ketemu, nggak ketemu tiap hari lagi kayak dulu.
(dengan suara sedih dan meneteskan air mata)
(MLS)
Reno
Tau nggak, 2 tahun satu kelas sama kalian tuh bermakna banget buat aku. Apalagi sekelas 3 tahun sama kamu  benar-benar bermakna. Kamu itu berarti banget buat aku.
(Menghela nafas panjang)
(MLS)
Elnina
Maksud kamu ?
(dengan suara heran dan mengerutkan keningnya)
(MLS)
Reno
Iya dari dulu sampai sekarang kamu itu berarti buat aku.
Dari dulu sampai sekarang aku sayang sama kamu.
(Menundukkan kepala)
(MLS)
Elnina
Dari dulu kapan ?
(dengan suara ingin tahu)
(MLS)
Reno
Dari baru kenal kamu di kelas X.
(dengan suara pelan)
(MLS)
Elnina
Udah deh nggak usah ngawur.
(Mendorong pundak Reno)
(MLS)
Reno
Suweeerr bawell. Aku serius.
(menarik hidung Elnina)
(close up)
Elnina
Iya aku percaya.
(dengan suara meyakinkan)
(MLS)
Reno
Teruss ??
(dengan suara penuh tanya)
(MLS)
Elnina
Me too.
(dengan suara lembut dan tersenyum)
(MLS)

Reno
(Tersenyum)
(close up)
Reno dan Elnina
(tersenyum dan saling memandang)
(MLS)

Cut to    :

20.   Ext. Lapangan sekolah. Pagi
Cast       : Siswa-siswi
Hari itu adalah hari paling bahagia sekaligus hari yang sedih bagi semua siswa, karena hasil pengumuman hari ini adalah seluruh siswalulus tanpa terkecuali, tapi  di satu sisi mereka juga sedih karena harus berpisah dengan teman-teman mereka selama di sekolah ini.
Ada yang berkumpul dengan wajah yang begitu ceria dan ada juga yang berkumpul dan menangis sedih karena akan berpisah. (Long)
Masa SMA adalah masa yang paling indah, di mana kita mulai beranjak dewasa, memiliki rasa ingin tau yang tinggi, rasa ingin mencoba segala sesuatu, mengenal sahabat sejati, kekompakan, dan mengenal cinta.
Kisah kasih masa SMA takkan bisa terlupakan dan akan selalu menjadi kenangan indah dalam memori
Fade out    
Karya : Bq Nilagetir Fitriyani        

DICUEKIN? SELAAAAWW!

Dicuekin pacar?
Dianggurin pacar?
Aku nulis ini karena banyak teman-teman di jejaring sosial galau karena dicuekin atau dianggurin.
Pasti pada pernah dicuekin atau dianggurin sama pacar kan?
Seharian nggak ada kabar, pasti kalian mikirnya doi nggak peduli sama kalian.
Dicuekin sehari doang sih wajar-wajar aja, siapa tau doi lagi sibuk dan saking sibuknya jadi nggak sempat buat ngabarin kamu.
Tapi gimana jadinya kalo doi nggak pernah ngasi kabar berhari-hari bahkan sampai seminggu.
Nah lho? itu perlu dipertanyakan, kenapa doi sampai nggak ngabarin kalian selama itu.
Aku juga pernah ngerasain dianggurin pacar sampai seminggu lebih (sekarang udah mantan)
Itu rasanya "jleb", nyesek banget, dan pastinya pikiran tentang doi udah macam-macam.
Tapi, karena terlalu sering dianggurin sama doi aku sih nyantai aja, nggak pakai galau.
Ngapain dipikirin, kadang aku sampai lupa sendiri kalau masih pacaran sama doi.
Oke, kali ini aku mau bagi-bagi tips mengatasi galau karena dicuekin atau dianggurin pacar.

Pertama, Kamu kumpul-kumpul aja bareng keluarga kamu, terus ngobrol bareng keluarga. Pasti kamu nggak bakalan ngerasa kesepian dan galau.
Kedua, Kamu nongkrong sama teman-teman kamu, biasanya kalau udah ngumpul sama teman pasti bakalan lupa sama pacar. karena nongkrong rame-rame sama teman itu pasti seru dan nggak pernah ngebosenin. kadang sampai lupa waktu.
Ketiga, Cari kesibukan-kesibukan yang bisa membuat kamu lupa tentang doi, tentunya kesibukan yang menyenangkan dan bermanfaat.
Keempat, Kalau kamu lagi kesepian, jangan pernah dengerin lagu-lagu melow, karena bisa menghanyutkanmu ke dalam dunia kegalauan.
Dan yang terakhir, Lupain aja kalau kamu pacaran sama doi, anggap aja kamu nggak punya pacar :-D :-p
So simple guys...
Dicuekin pacar? Woleeeeessssss aja :-D

Senin, 11 November 2013

IZINKAN AKU MENCINTAINYA

Aku bingung dengan perasaan yang aku rasakan. Aku dan dia. Aku mencintainya, sangat mencintainya. Tapi cinta itu dihalangi suatu perbedaan, dihalangi oleh benteng, tembok yang begitu tinggi, besar dan kokoh. Mungkinkah cinta yang terhalang perbedaan itu bisa bersatu? 
Aku pernah bertanya, "Tuhan, bolehkah aku mencintainya?". "Mengapa Tuhan memberi rasa cinta ini tetapi Tuhan melarangnya untuk bersatu?". Tidak akan pernah ada jawaban yang pasti tentang cinta yang dihalangi sebuah perbedaan. Yang pasti adalah jika cinta itu di satukan akan banyak orang yang terluka. 
Tuhan memang satu, kita yang tak sama. Tuhan telah menciptakan kita berbeda. Mungkin Tuhan mempertemukan kita agar kita tau dan dapat saling menghargai perbedaan itu. Ya, mungkin hanya sebatas itu. Tuhan mungkin tidak akan pernah menyatukan cinta kita. Tapi aku ingin Tuhan mengizinkan aku untuk tetap mencintainya.

Minggu, 27 Oktober 2013

About 2PM



Haii,, cingu ^-^
Sekarang aku mau ngebahas 2PM nih, idolanya para Hottest..
Check it out!

2PM adalah boy band asal Korea Selatan yang berada di bawah manajemen artis JYP Entertainment. Pada awalnya grup ini terdiri dari 7 anggota, namun sekarang hanya terdiri dari 6 anggota.Jaebom mengumumkan dirinya keluar dari 2PM pada September 2009, setelah adanya kontroversi mengenai komentar negatif yang dibuatnya mengenai Korea lima tahun yang lalu diketahui publik. Sekarang 2PM terdiri dari Junsu, Junho, Nichkhun, Taecyeon, Wooyoung, dan Chansung.
Bersama-sama 2AM, 2PM adalah salah satu dari dua subgrup yang dibentuk dari boy band One Day. Grup ini pertama kali melakukan debutnya pada 4 September 2008 dengan lagu "10 Jeom Manjeome 10 Jeom" yang menonjolkan gaya tari akrobatik dan b-boy.

Anggota 2PM
  • Minjun (Junsu)


Nama lengkap: Kim Minjun
Tanggal lahir: 15 Januari 1988
Posisi: vokalis utama
Profil: Minjun terlahir dengan nama asli Kim Junsu. Karena sesuatu hal, maka pada bulan oktober 2012, namanya berubah menjadi Kim Minjun. Dan dia berkata tidak akan akan menggunakan nama Kim Junsu lagi.
  • Nichkhun

Nama lengkap: Nichkhun Buck Horvejkul
Tanggal lahir: 24 Juni 1988
Posisi: vokalis
Profil: Nichkhun lahir di Rancho Cucamonga, California, warga negara Amerika Serikat keturunan Thai dan Tionghoa. Masa kecil dihabiskannya di Thailand dan California, serta bersekolah di Selandia Baru. Sekembalinya di Amerika Serikat, agen bakat JYP Hollywood, California menemukannya ketika Nichkhun waktu itu murid Sekolah Menengah Atas Los Osos–sedang melihat Festival Musik Korea di Los Angeles.
  • Taecyeon

Nama lengkap: Ok Taecyeon
Tanggal lahir: 27 Desember 1988
Posisi: rapper utama
  • Wooyoung

Nama lengkap: Jang Wooyoung
Tanggal lahir: 30 April 1989
Posisi: vokalis utama, penari utama
  • Junho

Nama lengkap: Lee Junho
Tanggal lahir: 25 Januari 1990
Posisi: vokalis utama, penari
  • Chansung

Nama lengkap: Hwang Chansung
Tanggal lahir: 11 Februari 1990
Posisi: sub-vokalis, rapper

 2PM'S SONGS



Singel promosi
  • "10 Jeom Manjeome 10 Jeom" (2008)
  • "Only You" (2008)
  • "Again & Again" (2009)
  • "Niga Mipda" (2009)
  • "Heartbeat" (2009) 
  • "Comeback when you hear this song" (2013) 
Albums

  • 2PM - HANDS UP ALBUM 
01 Hands Up
02 Electricity
03 Give It To Me
04
영화처럼
05
모르니
06 Hot
07 Without U
08 I’ll Be Back
09 I Can’t
10 Hands Up (East4A mix)
11 Electricity (220v mix)
12 Thank You
13 Don’t Stop Can’t Stop
  • 2PM - DON'T STOP CAN'T STOP ALBUM
01 Don`t Stop Can`t Stop
02 Without U
03
마자
04
목숨을 건다
05 Without U (Explorer Mix)
06 Space
마자 
  • 2PM - 2PM HOTTEST TIME OF THE DAY ALBUM
01 . 10 만점에 10
02 . Only you
03 . Angel
04 . 10
만점에 10 (old school ver.)
05 . 10
만점에 10 (Inst.)
06 . Only you (Inst.) 

  • 2PM - 2PM 1:59 ALBUM
01 My Heart
02 Heartbeat
03
기다리다 지친다 (Tired of Waiting)
04
너에게 미쳤었다 (I Was Crazy About You)
05 Gimme The Light
06 Back 2U
07 All Night Long
08 Heartbeat (Red Light Mix)
09 10
만점에 10 (10/10)
10 Only you (Acoustic Mix)
11 Again & Again
12
니가밉다 (Hate You) (Lounge Mix)
13
돌아올지도 몰라 (Don't Know If She Might Come Back) (Bossa Nova Mix) 
  • 2PM - 2PM TIME FOR CHANGE ALBUM
01 What Time Is It Now
02 Again & Again
03
니가 밉다
04
돌아올지도 몰라
05 Again & Again (R&B Mix)
06 Again & Again (Inst.)
07
니가 밉다 (Inst.)
08
돌아올지도 몰라 (Inst.)   
  • 2PM - REPUBLIC OF 2PM ALBUM (JAPAN)
1. I'm your man
2. Ultra Lover
3. I'll be back -Japanese ver.-
4. Stay with me
5. Without U -Japanese ver.-
6. Crazy In Love
7. 100 Day Anniversary
8. Take off
9. Hands Up -Japanese ver.-
10. Fate
11. Heartbeat -Japanese ver.-
12. Even When We're Apart  

Nah itu dia sekilas tentang 2PM. Sukses terus buat oppa-oppa 2PM \(^-^)/